Home » , » CARA MEMBUAT (MEMBIKIN) ES CENDOL GULA MERAH ENAK, LEZAT

CARA MEMBUAT (MEMBIKIN) ES CENDOL GULA MERAH ENAK, LEZAT

RESEP PRAKTIS (MUDAH) MINUMAN SEGAR ES CENDOL GULA MERAH SEDAP, NIKMAT


Bismillah...

resep praktis dan mudah membuat (mengolah) minuman segar es cendol gula merah spesial enak, manis, lezat

Bahan-bahan dasar membuat (membikin) minuman es cendol gula merah spesial :


- 100 gram tepung beras

- 500 ml santan

- 1 sendok teh pasta pandan

- 1 sendok teh air kapur sirih

- 2 liter air

- Es batu secukupnya

Bahan bahan untuk membuat (membikin) kuah atau saus minuman es cendol gula merah spesial:


• 300 gram gula merah

• 500 ml santan

• 1 lembar daun pandan

• 250 ml air






Cara membuat / mengolah minuman es cendol gula merah spesial :


1. Terlebih dahulu campurkan tepung beras bersama santan, pasta pandan serta air kapur sirih. Dimasak sambil diaduk hingga mengental seperti bubur.

2. Siapkan wadah atau baskom yang telah diisi air matang dan es batu. Siapkan juga saringan sebagai cetakan cendol kemudian tuangkan adonan cendol tadi ke atas saringan. Nanti akan membentuk cendol. Sisihkan.

3. Membuat saus atau kuahnya yaitu air dimasak bersama gula jawa dan daun pandan sampai mendidih. Angkat dan sisihkan.

4. Santan direbus hingga mendidih sambil terus diaduk aduk supaya santan tidak pecah.

5. Siapkan gelas, masukkan cendol lalu tuangkan saus gula jawa dan santan. Bisa juga menambahkan es batu diatasnya sesuai selera.

6. Es cendol spesial siap disajikan.

Demikianlah tips resep minuman segar khas Indonesia dari kami tentang bagaimana cara membuat (membikin) dan mengolah minuman sederhana dengan cita rasa tinggi yaitu es cendol gula merah special (istimewa) yang enak, segar, manis, nikmat, sedap dan lezat. Mudah – mudahan tulisan singkat ini dapat menambah perbendaharaan wawasan ilmu pengetahuan bagi anda, khususnya dibidang kuliner (resep makanan dan minuman) serta bisa menjadikan resep ini sebagai sebuah menu minuman pilihan yang siap anda coba dan anda hidangkan kepada keluarga tercinta di rumah. Pokoknya, resep ini INSYAALLAH tidak akan kalah deh sama es cendol Elizabeth khas bandung (bogor) yang terkenal itu….Semoga artikel ini bermanfaat, selamat mencoba. Jangan lewatkan untuk membaca artikel kami lainnya,"Cara Membuat (Membikin) Roti Tawar Enak, Lezat" . Atau anda juga bisa membaca artikel kami lainnya, “Cara Membuat Minuman Segar Es Kopyor Agar – Agar Enak, Lezat”.
Thanks for reading CARA MEMBUAT (MEMBIKIN) ES CENDOL GULA MERAH ENAK, LEZAT

« Previous
« Prev Post
Next »
Next Post »

0 komentar:

Posting Komentar