RESEP PRAKTIS (MUDAH) MANISAN MANGGA MUDA (MENGKAL) SEGAR, NIKMAT, SEDAP
Bismillah...
Bahan bahan dasar membuat (mengolah) manisan mangga muda (mengkal) spesial :
- 1 kg buah mangga muda
- Kapur sirih secukupnya
Bahan bahan membuat (membikin) sirup manisan 1 :
• 270 gram gula pasir
• 1 sendok makan garam
• 95 ml air
Bahan bahan membuat (membikin) sirup manisan 2 :
• 260 gram gula pasir
• 450 ml air
Cara membuat / mengolah manisan buah mangga muda (mengkal) spesial :
1. Terlebih dahulu buah mangga muda atau mengkal dikupas dan dipotong-potong sesuai selera.
2. Buah mangga yang sudah dip[otong-potong direndam dalam air yang sudah dicampur dengan kapur sirih selama 35 menit. Tiriskan dan dicuci hingga benar-benar bersih. Simpan mangga dalam wadah atau toples kaca yang tertutup rapat. Sisihkan.
3. Membuat sirup manisan 1 yaitu rebus gula pasir bersama air dan garam sampai mendidih. Angkat dan dinginkan.
4. Setelah sirup dingin, tuangkan sirup ke dalam wadah atau toples tempat mangga tadi disimpan. Tutup toples dengan rapat. Diamkan selama semalam.
5. Keesokkan harinya buang air sirup yang berada ditoples. Sisihkan manisan tersebut.
6. Membuat sirup manisan 2 yaitu rebus gula pasir dengan air hingga mendidih. Angkat dan biarkan dingin. Sesudah sirup dingin, tuangkan kedalam toples yang berisi manisan mangga tadi. Diamkan selama 45 menit atau bisa juga dimasukkan kedalam kulkas/lemari pendingin.
7. Manisan buah mangga muda atau mengkal siap disajikan.
Demikianlah tips resep masakan (makanan) ringan khas Indonesia dari kami tentang bagaimana cara membuat (membikin) dan mengolah mangga muda atau biasa disebut mangga mengkal menjadi sesuatu makanan / minuman sederhana dengan cita rasa tinggi yaitu manisan mangga muda special (istimewa) yang segar, manis, enak, nikmat, sedap dan lezat. Mudah – mudahan tulisan sangat singkat ini dapat menambah perbendaharaan wawasan ilmu pengetahuan bagi anda, khususnya dibidang kuliner (resep masakan). Semoga artikel ini bisa member manfaat, selamat mencoba. Jangan lewatkan untuk membaca artikel kami lainnya, “Cara Membuat (Membikin) Manisan Pepaya Basah & Kering Enak, Lezat”. Atau anda bisa baca artikel kami lainnya, “Cara Membuat (Membikin) Manisan Kedondong Segar, Enak, Lezat”.
0 komentar:
Posting Komentar